Monelo Digital Agency

Stiker Instagram Stories yang Cocok untuk Bisnis

Stiker instagram stories lebih dari sekadar cara menambahkan personality Anda ke dalam story, tetapi juga sangat bermanfaat untuk mengembangkan bisnis Anda. Anda bisa memakai beragam stiker Instagram untuk meningkatkan engagement, membangun brand awareness, mengarahkan traffic ke situs web Anda, atau bahkan meningkatkan konversi e-commerce. Yuk, pelajari cara penggunaannya!

Stiker Instagram Stories untuk Bisnis

Kami akan membagikan stiker instagram stories cocok untuk bisnis dan bagaimana beberapa brand terbaik Instagram menggunakannya.

Stiker Quiz

Anda bisa lebih mudah melibatkan audiens dan meningkatkan engagement dengan menggunakan stiker quiz pada instagram stories Anda. Stiker ini bisa Anda gunakan dengan berbagai cara, seperti menguji pengetahuan audiens, mengedukasi mereka tentang produk, atau memperdalam minat.

Stiker DM Me

Stiker DM Me di Instagram sangat berguna untuk terlibat dengan komunitas Anda, mempromosikan produk atau acara baru, serta mengumpulkan feedback dari audiens. Dengan menciptakan percakapan satu lawan satu, Anda bisa membuat brand Anda terasa lebih personal dan mendorong interaksi yang lebih bermakna dengan followers Anda.  lebih bermakna  lebih bermakna lebih bermakna gsanah a

Stiker Food Delivery & Gift Card

Instagram memiliki stiker khusus untuk order makanan dan gift card sebagai bentuk dukungan bagi bisnis kecil, Dengan stiker ini, Anda dapat menjual gift card, meningkatkan delivery service Anda, dan mendorong melakukan pesanan online.

Stiker Location

Anda bisa menggunakan stiker location untuk mempromosikan toko offline Anda. Anda bisa mengajak mereka yang datang ke toko offline Anda untuk membuat story dan menggunakan stiker location. Nantinya, penonton story tersebut bisa mengetuk stiker location tersebut untuk melihat lokasi toko offline Anda. Dengan begitu, Anda jadi bisa mempromosikan lokasi-lokasi toko offline Anda.

Stiker Mention

Sama seperti stiker location, tetapi stiker mention ini sangat berguna untuk mempromosikan akun Instagram Anda. Anda bisa mengajak pengunjung toko offline Anda untuk membuat story dengan menggunakan stiker lokasi sekaligus stiker mention. Atau Anda juga dapat menggunakan stiker ini untuk memposting ulang konten UGC (User Generated Content).

Stiker Hashtag

Anda bisa membuat hashtag unik sendiri untuk membuat kontek Anda menjadi lebih unik. Namun, Anda juga bisa menambahkan hashtag yang lebih universal. Hashtag universal ini berfungsi untuk menaruh story Anda di daftar story yang memiliki hashtag tersebut. Dengan begitu, orang lain yang tidak mengetahui brand Anda akan melihat story Anda tersebut dan meningkatkan presentase kunjungan ke akun Anda.

Stiker Music

Stiker music merupakan cara mudah untuk menambahkan mood ke story Anda, baik foto maupun video. Anda bisa memilih ribuan lagu dan mencocokkannya dengan suasana story, hingga memperkecil stiker jika tidak ingin menganggu desain story Anda. Stiker ini sangat cocok untuk menciptakan konten yang menarik dan membangun mood

Stiker GIF

Jika Anda mencari cara untuk membuat konten yang lebih menarik dan mengundang perhatian, gunakan stiker GIF. GIF adalah gambar bergerak. Anda bisa memposting story dengan menambahkan GIF di dalamnya. Keberadaan GIF menjadikan story Anda lebih menarik, menyenagkan, dan ekspresif untuk dilihat.

Stiker Polling

Stiker polling adalah stiker interaktif yang paling digemari sekarang ini. Stiker polling berfungsi untuk mengajak followers Anda untuk memilih antara dua pilihan. Biasanya, pengguna Instagram sangat suka fitur ini. Dengan begitu, Anda bisa mengajak mereka untuk lebih aktif dalam menanggapi story-story Anda

Stiker Emoji Slider

Emoji slider juga salah satu fitur yang digemari. Maksud emoji slider ini adalah untuk memilih suatu tingkatan bagi pengikut Anda. Misal, jika Anda memiliki brand kopi, Anda bisa menggunakan emoji slider untuk menanyakan berapa banyak gula yang pengikut Anda sukai di dalam kopi mereka. Setelahnya, Instagram akan memberikan hasil rata-rata dari jawaban pengikut Anda. Dengan data tersebut, Anda jadi tahu kesukaan pengikut Anda dan bisa menyesuaikannya.

Stiker Question

Sama seperti emoji slider, stiker question ini juga bisa Anda manfaatkan untuk mengetahui apa yang followers Anda mau. Anda bisa menanyakan beberapa hal seperti pertanyaan apa yang followers Anda ingin tanyakan, kritik dan saran, apa yang mereka butuhkan yang berhubungan dengan brand Anda, dan lainnya. Jika ada followers yang menanyakan suatu hal pada stiker question dan jawabannya bisa untuk informasi orang banyak, Anda bisa menjawabnya lagi melalui story.

Stiker Countdown

Jika Anda memiliki sesuatu untuk di-launching, Anda bisa menggunakan stiker countdown. Stiker ini juga sangat berguna agar followers Anda tahu kapan Anda akan merilis barang tersebut. Stiker countdown ini juga berguna untuk Anda sendiri karena Instagram, secara otomatis, akan mengirimkan pemberitahuan beberapa waktu sebelum waktu yang terlah ditetapkan.

Stiker Shopping

Untuk memudahkan pengikut Anda membeli barang, Anda bisa menggunakan stiker shopping. Pada stiker ini, Anda bisa memasukkan link yang dapat memudahkan followers Anda untuk membeli barang tersebut. Mereka hanya perlu mengetuk stiker tersebut.

Maksimalkan Stiker Instagram Stories untuk Bisnis Anda

Dengan menggunakan berbagai stiker instagram stories, Anda bisa meningkatkan engagement, membangun brand awareness, mengarahkan traffic ke situs web Anda, atau bahkan meningkatkan konversi e-commerce. Bersama Monelo, Anda bisa mendapatkan konten Instagram stories yang dapat menunjang publikasi dan meningkatkan sales bisnis Anda.

Post Views: 1,432
Send Messages
1
Need Help?
Have you read our service? Tell me what you need!